ASUS Republic of Gamers (ROG) memperkenalkan dua monitor gaming OLED terbaru, yaitu Swift OLED PG27UCDM dan Strix OLED XG27AQDPG. Keduanya mengusung teknologi QD-OLED generasi keempat untuk kualitas visual luar biasa dan kontras tak terbatas, serta OLED Anti-Flicker 2.0 yang meminimalkan flicker saat bermain game intensif.
- ROG Swift OLED PG27UCDM
Monitor ini menjadi monitor gaming OLED 27-inci 4K pertama di dunia dengan refresh rate 240Hz dan kepadatan piksel 166ppi untuk gambar tajam dan teks jelas. Dilengkapi dengan Dolby Vision®, HDR10, dan konektivitas lengkap seperti DisplayPort™ 2.1a UHBR20, HDMI® 2.1, USB-C® dengan daya 90 watt, serta hub USB. Monitor ini juga mendukung VESA DisplayHDR™ 400 True Black dan gamut warna 99% DCI-P3.
Fitur ROG DisplayWidget Center memungkinkan pengguna mengatur pengaturan monitor dan fitur OLED Care Pro, seperti Neo Proximity Sensor yang secara otomatis mematikan layar saat tidak ada pengguna di depan monitor untuk mengurangi risiko burn-in.
- ROG Strix OLED XG27AQDPG
Sebagai monitor OLED tercepat di dunia, model ini menawarkan panel QD-OLED 27-inci beresolusi 1440p dengan refresh rate hingga 500Hz, waktu respons 0,03ms, dan gamut warna 99% DCI-P3. Monitor ini juga dilengkapi fitur Dynamic Brightness Boost untuk meningkatkan kecerahan dalam mode HDR.
Konektivitasnya mencakup DisplayPort 1.4 dengan Display Stream Compression (DSC) dan HDMI 2.1. Sama seperti PG27UCDM, monitor ini memiliki OLED Care Pro untuk melindungi layar dari burn-in dan DisplayWidget Center untuk pengaturan monitor.
Kedua monitor di atas menggunakan OLED Anti-Flicker 2.0, sebuah teknologi yang mengurangi flicker hingga 20% dengan algoritma kompensasi luminansi canggih, serta fitur Refresh Rate Cap yang memungkinkan penyesuaian tingkat flicker sesuai preferensi pengguna.
Fitur OLED Care Pro pada kedua monitor tersebut mencakup Neo Proximity Sensor yang mendeteksi jarak pengguna untuk mengurangi risiko burn-in, serta opsi perlindungan lain seperti pembersihan piksel, screen saver, dan deteksi taskbar.