Motorola Comeback, HP Legendaris Muncul Kembali

Kabar gembira buat kalian yang kangen sama HP legendaris ini. Motorola resmi comeback ke Indonesia setelah menghilang selama 8 tahun.

Motorola, yang kini berada di bawah naungan Lenovo, menunjukkan keseriusannya dalam menjajaki kembali pasar Indonesia. Motorola juga berkomitmen untuk memproduksi smartphone mereka di Indonesia. Langkah ini diharapkan dapat menekan harga jual produk Motorola, sehingga lebih kompetitif di pasar Indonesia.

Smartphone Baru Siap Meluncur

Motorola dijadwalkan akan meluncurkan baru mereka pada minggu ini, yang menargetkan segmen menengah dengan menawarkan spesifikasi cukup tinggi dengan harga yang terjangkau, yaitu Moto G45. Smartphone ini hadir dengan spesifikasi chip Snapdragon 6s Gen 3, kamera utama 50 MP serta baterai 5.000 mAh. Begitu pula dengan opsi warna yang tersedia, terdapat tiga pilihan yaitu Brilliant Blue, Viva Magenta, dan Brilliant Green

Moto G45 5G ditenagai dengan System-on-Chip (SoC) Qualcomm Snapdragon 6s Gen 3 yang mendukung konektivitas 5G.

Chipset berfabrikasi 6 nm ini memiliki delapan inti (octa-core), yang meliputi dua inti Cortex-A78 dengan clockspeed maksimum 2,30 GHz, dan enam inti Cortex-A55 dengan clockspeed 2 GHz. Unit pengolah grafis (GPU) yang digunakan adalah Adreno 619.

Chipset ini ditemani oleh RAM LPDDR4X 4 GB/8 GB dan media penyimpanan (storage) UFS 2.2 128 GB. Pengguna bisa memperluas kapasitas storage hingga 1 TB dengan memanfaatkan kartu microSD.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *